Bisnis aksesoris sepeda angin memang semakin mulai banyak digeluti oleh banyak orang, karena pecinta olah raga bersepeda semakin banyak dari waktu kewaktu.
Sekarang hampir setiap orang punya sepeda, baik itu untuk sarana transportasi, sarana hobi bahkan untuk sarana olahraga.
Melihat peluang itu, maka tak heran bila peluang ini dijadikan bisnis maka akan sangat menguntungkan. Ditambah lagi trend untuk gowes saat ini sedang meningkat.
Mendirikan suatu bisnis tentu tak lepas dari yang namanya kendala, baik itu kendala untuk menjual atau kendala untuk mencari pasokan.
Tapi bukan usaha namanya kalau tidak mau mencari solusi dari setiap masalah. Untuk mencari cara supaya produk kita bisa laris, tentu tak terpaut jauh dari yang namanya promosi atau mengenalkan dagangan kita kepada masyarakat luas.
Sebenarnya tempat usaha yang bagus dan strategis itu juga bentuk dari sebuah promosi yang sedang kita lakukan, itulah kenapa harga sewa sebuah tempat yang bagus dan strategis sangat mahal harganya.
Namun jika punya modal pas-pasan juga tidak usah terlalu khawatir, tinggal cari tempat saja yang sesuai dengan budget kita, itu juga baik.
Tinggal kita pintar memilih tempat dan menawar harga yang pas kepada pemilik tempat usaha yang akan kita sewa.
Carilah tempat yang strategis semisal di daerah perumahan atau dekat pasar, gak perlu tempat yang besar, yang seadanya saja sudah cukup, tentu mengingat modal yang kita punyai juga tidak besar.
Atau tidak perlu sewa tempat, jualan pakai gerobak juga oke, tinggal cari tempat yang pas untuk dipakai jualan pedagang kaki lima.
Atau bahkan tidak perlu mengeluarkan biaya sewa sama sekali, bisa kok anda jual secara online.
Semua bisa diatur dan bisa disesuaikan, jadi jangan terlalu bingung.
Jika sudah menguasai masalah tempat usaha, sekarang untuk masalah pengadaan barang aksesoris sepeda, dari mana kita kulak dan bagaimana cara kulaknya.
Bila di kota kamu tidak terdapat tempat kulakan atau tepatnya distributor peralatan sepeda gowes, maka cara ini bisa dipraktekkan, yaitu cobalah datang ke toko aksesoris sepeda yang terbesar di kota kamu atau didekat kamu.
Dan cobalah untuk minta potongan harga bila membeli banyak dan bilang ke mereka kamu akan menjual lagi produk mereka, saya yakin mereka pasti mau kasih potongan harga.
Lalu bagaimana jika potongan harga yang diberikan terlalu sedikit atau bahkan tidak ada yang mau melayani pembelian grosir.
Kalau sudah seperti itu maka terpaksa kita membeli secara online di marketplace besar, disana banyak terdapat penjual aksesoris sepeda dengan harga yang super miring, jadi kalau dijual lagi secara offline maka bisa untung banyak.
Tapi dibalik mudahnya dan murahnya membeli barang secara online, terdapat berbagai kendala juga, salah satunya kita harus pintar dan cermat mencari penjual yang benar-benar bagus yang bisa melayani pembelian secara baik.
So bagi kamu yang akan menjalankan usaha berjualan aksesoris sepeda gowes atau sepeda angin, maka lakukan segera keinginanmu, karena jika lama ditunda maka juga akan semakin sulit, karena kita akan didahului oleh orang lain. Tapi tentu dengan pettimbangan yang matang dan tidak grusa grusu.
0 Komentar